BLOGGER TEMPLATES - TWITTER BACKGROUNDS »

Minggu, 28 Maret 2010

Mengapa Bertanya ???


Kenapa ?? Apa ?? Mengapa ?? Dimana ?? Kapan ?? Bagaimana ??
Diatas adalah beberapa kata yang sering kita gunakan untuk mengetahui sesuatu. Mengapa ? Karena kata tersebut adalah kata - kata pertanyaan. Dalam menjalani hidup , banyak sekali pertanyaan - pertanyaan yang selalu muncul , bahkan berulang - ulang. Bertanya memang sangat mudah dilakukan , tapi kadang - kadang hal ini menjadi sangat sulit sekali. Biasanya hal tersebut terjadi pada orang yang pemalu.

PENTINGNYA BERTANYA

Ada pepatah yang mengatakan , "Malu Bertanya , Sesat dijalan" . Maksud dari pepatah tersebut adalah Siapa yang tidak mau bertanya , maka akan sulit mendapatkan jawaban dari pertanyaannya tersebut. Dan tentunya Pepatah tersebut mengartikan betapa Pentingnya Bertanya.

Mengapa Pertanyaan selalu muncul ???

Dengan seiringnya waktu , semakin banyak pula pertanyaan yang selalu muncul dalam pikiran kita. Mengapa ??
Tentu saja karena Manusia adalah makhluk yang diberikan Tuhan akal pikiran yang akan selalu aktif , dan tentu saja karena manusia ditakdirkan untuk selalu "Belajar" dari kehidupan. Baik ketika susah maupun senang. Dan sudah sepatutnya kita selalu bersyukur kepada Tuhan.

Lalu Apa yang harus kita lakukan???

Yang harus kita lakukan ketika muncul suatu pertanyaan adalah mencari jawaban. Tentu saja mencari jawabannya kepada orang - orang yang dapat dipercaya ilmu pengetahuannya , agar kita tidak salah mendapatkan jawabannya. Dan tentu saja setiap jawaban itu tidak langsung kita serap saja , tapi coba pikirkan kembali benar atau tidaknya , karena itulah kegunaan dari akal.

Setiap pertanyaan pasti mempunyai suatu jawaban , karena itu bertanyalah untuk mendapatkan jawaban yang pasti dari pertanyaan tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger