BLOGGER TEMPLATES - TWITTER BACKGROUNDS »

Rabu, 08 Desember 2010

Membuat Stadion Menggunakan Blender 3D

Pada tugas kali ini saya dan kelompok saya akan membuat sebuah project Blender dengan konsep sebuah stadion.

Yang pertama dilakukan adalah membuka aplikasi program Blender. Lalu buat kerangka stadion yang akan dibuat. Gunakan PLANE sebagai objek awal yang akan dibuat. Caranya : add > mesh > plane. Lalu akan muncul segiempat , pindahkan ke edit mode terlebih dahulu , lalu hapus vertex seperti pada gambar.


Sisakan beberapa vertex seperti pada gambar , agar dapat dibuat menjadi sebuah stadion.


Selanjutnya lakukan spin pada objek yang telah dibuat dengan cara seperti pada gambar


Setelah memilih option spin pada objek , maka secara otomatis objek tersebut akan berubah menjadi seperti gambar.


Gambar diatas adalah awal dari stadion yang akan dibuat , selanjutnya tinggal menambahkan efek jendela dan pintu masuk stadion.


* Membuat efek jendela

Pilih stadion yang telah dibuat tadi sebagai objek, kemudian ubah dari objek mode ke edit mode. Setelah itu pilih option subdivide pada mesh tools agar makin banyak vertex yang tampil pada stadion , kemudian pilih faces yang akan kita hapus. Lihat gambar .



* Membuat pintu stadion

Untuk membuat pintu masuk pada stadion , pilih add > mesh > cube.
Ubah ke edit mode dan lakukan subdivide , setelah itu seleksi vertex yang ingin dihapus. Lihat gambar .



Dan akan menjadi seperti gambar dibawah ini .


Setelah membuat efek jendela dan pintu masuk pada stadion , gabungkan pintu masuk dengan stadion yang telah dibuat. Seperti pada gambar .



Selanjutnya untuk finishing , kita dapat memberikan tambahan plane pada objek sebagai dasar stadion.Lihat gambar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger